Search This Blog

Sunday 12 August 2012

5 Kunci Kunci Sukses Usaha Kuliner

  BERANDA     PROPERTI      SOSIAL       SERBA SERBI     KESEHATAN      
5 Kunci Sukses Usaha KulinerViews :239 TimesPDFCetakE-mail
Kamis, 22 Desember 2011 10:38
rm1211Anda mempunyai hobi memasak? Hasil masakan Anda banyak
mendapatkan pujian? Jika Anda menjawab "ya", Anda mempu-
nyai peluang sukses di bisnis kuliner.

Sekadar Anda tahu, memulai usaha kuliner tidaklah harus
 besar modalnya. Sekecil apapun modal, bisnis makanan tetap
 bisa Anda jalankan. Untuk menjamin kesuksesan Anda,
 berikut beberapa kunci sukses usaha kuliner.

1.Menentukan target pasar

Sebelum Anda terlalu jauh melangkah, tentukan terlebih dulu jenis pasar apa yang akan anda
masuki.Apakah itu pasar untuk anak sekolah, remaja, pekerja kantoran atau mahasiswa.
 Berbeda jenis pasar maka karakteristik dan gaya pendekatan menjadi berbeda pula.


2.Menentukan jenis makanan

Langkah berikutnya setelah Anda memilih jenis pasar yang Anda targetkan, pilihlah jenis maka-
nan apa yang akan dijual. Mengingat tidak semua jenis makanan bisa dipasarkan, Anda harus
 membuat perkiraan yang matang tentang produk makanan yang akan laku di pasaran yang
 Anda targetkan semula.


3.Miliki kekhasan

Makanan apapun yang akan Anda pasarkan harus terlihat unik, menarik dan rasanya yang mengu-
gah selera. Usahakan punya cita rasa khas sendiri yang pedagang lain tidak memilikinya. Inovasi
 dan kreatifitas Anda dituntut dalam hal ini, agar konsumen yang datang ke tempat Anda selalu
 ingin datang lagi.


4.Petakan persaingan

Dengan mengenali trik pesaing maka anda akan tahu titik kekuatan dan kelemahannya. Harga
 jual makanan dan kemasan yang menarik haruslah Anda siasati.

5.Cari lokasi yang tepat

Tidak cukup dengan rasa yang enak, makanan pun perlu mementingkan tempat yang terjangkau.
 Sesuaikanlah tempat agar tidak jauh atau sulit dijangkau oleh konsumen yang Anda targetkan.
Penjualan akan meningkat dari hari ke hari jika Anda pintar memilih tempat yang strategis.


Menjadi seorang entrepreneur memang tidak lepas dari lika-liku berbisnis. Berani gagal adalah
 lebih baik daripada takut mencoba. Selamat mencoba!!!.
sumber artikel: 
http://ciputraentrepreneurship.com

No comments:

Post a Comment